Kereta Komuter Terguling Akibat Gogosan di Prancis
Kondisi kereta komuter yang terguling akibat jalur gogos di Paris, Perancis | RATP |
[13/6]. Hujan deras yang mengguyur bagian utara Perancis selama beberapa hari terakhir menimbulkan sebuah permasalahan dalam perjalanan kereta api. Selasa dini hari waktu Perancis satu perjalanan kereta komuter anjlok dan terguling di petak antara Stasiun Saint-Remy-les-Chevreus dan Orsay-Ville di Paris.
Rangkaian yang anjlok merupakan kereta komuter Jalur RER B yang dioperasikan oleh perusahaan operator kereta komuter Paris, Resseau Express Regional yang merupakan bagian dari RATP Group. Sebanyak 3 kereta terguling akibat gogosnya tanah yang menjadi pondasi jalur rel. Bahkan ada satu kereta yang menggantung di atas jalur yang tanahnya gogos. Kereta yang terguling juga merobohkan beberapa tiang penyangga LAA di jalur.
[ Intempéries en Ile-de-France : accident sur le #RERB ] Un train s’est partiellement couché ce matin peu avant 5h entre Saint-Rémy-lès-Chevreuse et Courcelle-sur-Yvette . 7 personnes ont été prises en charge par les pompiers (aucun blessé grave). https://t.co/i4XavVF5Z4 #RATP pic.twitter.com/MM9FrJZcNT— Groupe RATP (@GroupeRATP) June 12, 2018
Regu pemadam kebakaran diturunkan untuk mengevakuasi penumpang yang terjebak di dalam kereta. Kebanyakan penumpang adalah pelajar. Meski cukup parah, kecelakaan ini hanya mengakibatkan tujuh orang luka-luka. Korban luka selanjutnya dibawa ke rumah sakit terdekat. CEO RATP Group Catherine Guillouard bersama Wakil Presiden wilayah Ile de France langsung melakukan inspeksi ke lokasi kejadian.
Diketahui pada saat kejadian kereta berjalan pelan karena sebelumnya masinis telah diperingatkan akan bahaya pohon tumbang oleh pusat kendali. Namun sayangnya masinis tidak melihat adanya jalur yang gogos karena pada saat itu kondisi sangatlah gelap. Akibat kecelakaan ini perjalanan kereta komuter di Jalur RER B terpaksa dipotong.
RE Digest | Bayu Tri Sulistyo
thelocal.fr