Pemprov Jakarta Bongkar Tiang Pancang Monorel di Rasuna Said, Tapi Ingin Bangun Monorel di Ragunan

REDigest.web.id, 16/1 – Pemprov Jakarta memulai pembongkaran tiang pancang monorel yang mangkrak di kawasan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan pada Rabu (14/1) kemarin. Dikutip dari Detik, dimulainya pembongkaran ditandai dengan seremoni di Jl. HR Rasuna Said.
Acara ini dihadiri oleh Gubenur Jakarta Pramono Anung, Wakil Gubenur Jakarta Rano Karno, mantan gubenur Jakarta Sutiyoso, dan sejumlah tamu undangan. Untuk membongkar tiang pancang monorel ini, Pemprov Jakarta menggelontorkan anggaran sebesar Rp100 miliar.
Anggaran ini tidak hanya untuk pembongkaran tiang monorel, melainkan juga penataan kawasan Rasuna Said guna meningkatkan kenyamanan pejalan kaki serta memperlancar arus lalu lintas. Untuk pekerjaan pembongkaran sendiri dilakukan pada tengah malam hingga dini hari agar tidak mengganggu arus lalu lintas.
Dibongkar di Kuningan, Dibangun di Ragunan

Kala tiang pancang monorel di Kuningan dibongkar, masih di Jakarta Selatan, Pemprov Jakarta berencana membangun jalur monorel di kawasan Ragunan. Dikutip dari RRI, rencananya jalur monorel akan menghubungkan Ragunan dengan Setu Babakan.
Wakil Gubenur Jakarta Rano Karno mengatakan dipilihnya monorel karena tidak menghasilkan emisi gas buang serta tidak berisik sehingga tidak mengganggu satwa yang ada di dalam kebun binatang. Pembangunan monorel ini merupakan bagian dari pengembangan kawasan wisata Setu Babakan.
Untuk anggarannya, pihak DPRD Jakarta mengatakan masih belum ada anggaran untuk pembangunan monorel.
Rano mengatakan pihaknya akan menyiapkan grand design yang berkelanjutan dalam pengembangan kawasan Setu Babakan sebagai pusat kebudayaan Betawi. Ia ingin Setu Babakan tak hanya jadi sanggar dan tempat latihan seni, tapi juga jadi pusat lembaga adat Betawi serta pusat kebudayaan Jakarta. (RED/BTS)


