Berita KAInternasionalKereta Api

Kereta Wisata Adu Banteng di Peru, 2 Orang Tewas

Salah satu kereta wisata yang ringsek usai adu banteng di dekat Machu Pichu | Foto: CNN

REDigest.web.id, 14/1 – Sebanyak 2 orang tewas dan puluhan luka-luka usai dua perjalanan kereta wisata adu banteng di dekat situs Machu Pichu, Peru pada Selasa (30/12). Dikutip dari CNN, korban tewas adalah masinis dari kedua kereta wisata.

Dari rilis Perusahaan Kereta Api Peru, kereta bertabrakan di dekat Qoriwayrachina yang merupakan situs bersejarah juga. Dalam dokumentasi yang beredar di media sosial, bagian kabin masinis kedua kereta terlihat ringsek dan hancur akibat kerasnya benturan.

Akibat peristiwa ini, layanan KA antara Machu Pichu dan kota Cuzco dihentikan sementara. Belum diketahui penyebab pasti kecelakaan dan masih dalam proses investigasi oleh otoritas terkait. (RED/BTS)

Ikuti kami di WhatsApp dan Google News


Tinggalkan komentar...

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses