Berita KABusBus Rapid Transit/PerkotaanKAI CommuterKereta ApiMRT Jakarta

Ada Aksi Massa, Sejumlah Transportasi di Jakarta Dialihkan

Transjakarta DAMRI 5053 Koridor 9A melewati Monas dikarenakan adanya pengalihan rute | Foto: Rendy Prasetyo

[24/9] – Sehubungan dengan adanya aksi massa di depan Gedung MPR-DPR di Senayan, tidak sedikit moda transportasi publik di Jakarta yang mengalami peningkatan kepadatan, ataupun pengalihan jalur. Beberapa di antaranya adalah KRL Commuter Line, Transjakarta, dan MRT Jakarta. Berikut informasi yang Tim REDaksi peroleh baik dari media sosial resmi transportasi dan dari rekan REDaksi.

KRL Commuter Line (KCI)

Untuk KRL Commuter Line, berdasarkan pantauan dari rekan REDaksi, kepadatan massa aksi mulai terlihat sekitar pukul 12 siang di Stasiun Manggarai. Para massa aksi ini kebanyakan bergerak menuju Stasiun Palmerah yang memang dekat dengan Gedung MPR-DPR di Senayan. Kepadatan di stasiun ini terlihat mulai meningkat dari pukul 14.30.

Sekitar pukul 16.45, dikarenakan perpindahan peserta aksi maka kepadatan di Palmerah kembali meningkat. Akibatnya, perjalanan KRL sempat diberi perintah berjalan hati-hati. Tidak hanya itu, pihak KCI di media sosial resminya juga menghimbau pengguna jasa untuk berhati-hati dan naik/turun di stasiun lain, namun perjalanan KRL Commuter Line masih normal.

Kepadatan peserta aksi di Stasiun Palmerah | Foto: Lukman A Mukti

Pada pukul 19.47, dikarenakan eskalasi situasi di Stasiun Palmerah, maka perjalanan KRL Commuter Line lintas Rangkasbitung terpaksa diberhentikan untuk sementara waktu. Perjalanan KRL Commuter Line baru dapat kembali normal pada pukul 20.10 tadi.

Dikarenakan kepadatan yang masih tinggi, sedangkan jam-jam KRL terakhir di lintas Rangkasbitung sudah dekat, pihak KCI mengingatkan pengguna jasa yang akan menggunakan KRL untuk segera mempersiapkan diri.

Transjakarta

Sementara dari Transjakarta, diakibatkan lokasi aksi yang berada di jalan raya, dampak terhadap pelayanan jauh lebih luas. Terpantau dari informasi dari rekan REDaksi dan media sosial resmi, terdapat banyak pengalihan ataupun penutupan sementara rute yang terpaksa dilakukan. Dihimpun dari Twitter resmi PT Transjakarta, Koridor-Koridor yang terkena pengalihan atau stop operasi hingga artikel ini ditulis adalah:

Lintas BRT:

Koridor 9 Pinang Ranti – Pluit dan 9A PGC 2 – Grogol. Terpantau oleh rekan REDaksi dialihkan melalui jalur Koridor 1, dengan halte Senayan JCC – RS Harapan Kita tidak dapat dilayani

Koridor 9K Kp. Rambutan – Grogol. Stop operasi mulai pukul dikarenakan rute Tol Dalam Kota tidak dapat dilalui setelah sempat dialihkan via jalur Koridor 10 dan Koridor 4

Koridor 10H Blok M – Priok. Dialihkan dengan Halte Senayan JCC, Slipi Petamburan, Slipi Kemanggisan, RS Harapan Kita, Tomang Mandala, RS Tarakan, dan Petojo tidak dapat dilayani.

Koridor 3F GBK – Kalideres. Stop operasi dikarenakan rutenya tidak dapat dilalui, setelah sebelumnya sempat dialihkan via tol dalam kota.

Koridor 9B Pinang Ranti – Kota dan 9C Pinang Ranti – Bundaran Senayan. Stop operasi dikarenakan rutenya tidak dapat dilalui.

Lintas non-BRT:

Koridor 1B Palmerah – Tosari dan 1F Palmerah – Bundaran Senayan. Stop operasi setelah sebelumnya sempat dialihkan rutenya melalui Jalan Asia-Afrika.

Koridor S41 Pd. Cabe – Tanah Abang. Dialihkan dengan bus stop Istora Senayan sampai JPO Blok G tidak dapat dilayani.

Koridor 9D Pasar Minggu – Tanah Abang. Telah beroperasi normal setelah sebelumnya sempat stop operasi dikarenakan rutenya tidak dapat dilalui.

Koridor 9E Kebayoran Lama – Grogol dan 8C Kebayoran Lama – Tanah Abang. Stop operasi dikarenakan rutenya tidak dapat dilalui.

Koridor 5A Kp. Melayu – Grogol. Dialihkan dengan bus stop Badan Pengawas Tenaga Nuklir dan BPKP tidak dapat dilayani karena aksi massa.

Lintas Perbatasan:

Koridor T11 Poris Plawad – Bundaran Senayan. Dialihkan dengan Halte Senayan JCC dan Slipi Petamburan tidak dapat dilayani.

Koridor B11 Summarecon Bekasi – Tosari. Dipotong relasinya hanya menjadi Summarecon Bekasi – BNN karena aksi massa.

MRT Jakarta

Meskipun jalur MRT Jakarta dekat dengan lokasi aksi, khususnya Stasiun Istora dan Senayan, namun berdasarkan informasi dari media sosial resmi MRT Jakarta, operasional berlangsung normal tanpa adanya update peningkatan kepadatan.

Namun informasi dari Tim REDaksi yang beradai di lokasi, terjadi peningkatan kepadatan di Stasiun MRT Senayan. Pada pukul 18.00 terpantau kepadatan di stasiun tersebut lebih dari biasanya. Namun, peningkatan kepadatan tidak berlangsung lama dikarenakan pada pukul 20.00, kepadatan tersebut telah berkurang.

Sampai artikel ini ditulis, aksi di depan Gedung MPR-DPR di Senayan masih berlangsung.

RED/IHF

Ikuti kami di WhatsApp dan Google News


Tinggalkan komentar...

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

×