Berita KAIndonesiaKereta ApiMRT Jakarta

Gubernur DKI Jakarta Tinjau Fasilitas Sepeda Nonlipat MRT Jakarta

Gubernur DKI Jakarta ramp sepeda
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat meninjau ramp sepeda nonlipat | Foto: MRT Jakarta

[25/3] MRT resmi menerima sepeda nonlipat sejak Rabu (24/3) kemarin. Pada saat hari pertama penerapannya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meninjau fasilitas ini.

Dilansir dari rilis pers resmi MRT Jakarta, Anies tiba di Stasiun Lebak Bulus Grab sekitar pukul 06.30 WIB bersama Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta Achmad Riza Patria. Selain mereka, Sekretaris Daerah DKI Jakarta Marullah Matali, dan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo yang bersepeda dari kediaman Gubernur DKI. Direktur Utama PT MRT Jakarta William Sabandar serta Direktur Operasi dan Pemeliharaan PT  MRT Jakarta Muhammad Effendi. S langsung menyambut rombongan tersebut.

Menurut William, Anies memberi masukan ke MRT Jakarta berupa penambahan signage, tempat antre, dan sosialisasi terhadap masyarakat. William juga mengatakan Anies merasa puas dengan fasilitas ini dan mengimbau MRT Jakarta dalam menyediakan layanan sepeda nonlipat memperhatikan saran dari publik. Selain itu, menurut William penyediaan layanan ini oleh MRT Jakarta telah melibatkan kajian yang melibatkan pihak lain seperti Bike to Work dan ITDP.

Saat ini fasilitas sepeda nonlipat MRT Jakarta telah tersedia di tiga stasiun. Ketiga stasiun ini adalah Lebak Bulus Grab, Blok M BCA, dan Bundaran HI. Tersedia sejumlah fasilitas parkir sementara di titik seperti vending machine, toilet, dan musala. Sedangkan untuk ketentuan pemakaiannya adalah di luar jam sibuk (07.00-09.00 WIB dan 17.00-19.00 WIB), menggunakan kereta paling belakang, dan maksimal 4 sepeda per rangkaian. (RED/IHF)

Ikuti kami di WhatsApp dan Google News


Tinggalkan komentar...

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

×