Berita KAKereta ApiMRT Jakarta

MRT Jakarta Buka Pendaftaran Vaksinasi Massal Tahap Keempat

Vaksinasi MRT Jakarta
Ilustrasi proses vaksinasi MRT Jakarta | Foto: MRT Jakarta

 

[29/7] Para operator KA di Indonesia saat ini juga berperan dalam proses vaksinasi COVID-19. Di antaranya adalah PT KAI, KAI Commuter, dan MRT Jakarta yang ketiganya telah lama membuka program vaksinasi massal.

Pada MRT Jakarta sendiri, telah ada 2.849 orang telah divaksin dari kuota 4.956 vaksin. MRT Jakarta pun memperluas vaksinasi mereka dengan membuka pendaftaran tahap keempat. Program ini akan berlangsung selama tiga hari, yakni Kamis-Sabtu (29/7-31/7) mulai pukul 08.00-15.00 di Stasiun Blok A. Sementara untuk vaksin yang digunakan adalah jenis Sinovac.

MRT Jakarta berencana untuk mengadakan program vaksinasi massal selama tiga bulan dengan target 20.000 orang, meningkat dari target awal 4.000 orang. MRT Jakarta akan berkolaborasi dengan mitra untuk mencapai target vaksinasi. Pihaknya berharap 1.800 orang akan mendapatkan vaksinasi dalam 3 hari program vaksinasi tahap empat ini.

Berdasarkan Twitter MRT Jakarta, yang ingin mengikuti vaksinasi, dapat melakukan pendaftaran melalui aplikasi Jaki dengan syarat ketentuan seperti berikut:

  1. Melakukan pendaftaran melalui aplikasi Jaki
  2. Membawa hasil cetak Kartu Kendali Vaksinasi/pre-screening
  3. WNI usia 18 tahun ke atas (menggunakan nomor KTP)
  4. WNI usia 12—17 tahun didaftarkan dengan Nomor Induk Keluarga (NIK) yang terdapat di kartu keluarga
  5. Sehat dan tidak hamil. Apabila penyintas COVID-19, minimal sudah sembuh tiga bulan
  6. Menunjukkan surat rekomendasi dokter rawat apabila sedang dalam penanganan penyakit
  7. Tidak terdaftar sebagai penerima vaksin sebelumnya
  8. Menunjukkan KTP asli
  9. Membawa dan menunjukkan seluruh dokumen persyaratan pada hari pelaksanaan

Selain itu, seperti pada informasi Twitter di atas, untuk kartu keterangan vaksin pada aplikasi Jaki dapat menggantikan STRP. (RED/IHF)

Ikuti kami di WhatsApp dan Google News


One thought on “MRT Jakarta Buka Pendaftaran Vaksinasi Massal Tahap Keempat

Tinggalkan komentar...

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

×