Berita KABeroperasi KembaliIndonesiaKereta Api

Lokomotif CC2061511 Kini Telah Beroperasi Kembali

Lokomotif CC2061511
Lokomotif CC2061511 saat berdinas kembali sebagai KA 2629 | Foto: Febri

REDigest.web.id, 16/9 – Setelah sebelumnya tertidur hampir dua tahun di Balai Yasa Yogyakarta, lokomotif CC2061511 milik Depo Sidotopo akhirnya beroperasi kembali.

Lokomotif ini sendiri sebenarnya sudah dipulangkan ke Depo Sidotopo pada 6 Juli lalu, namun kemudian baru kembali berdinas pada Sabtu (11/9) silam. Lokomotif ini pertama kali tampak berdinas sebagai KA 2629 angkutan BBM tujuan Malang.

Proses perbaikan yang ditempuh lokomotif ini di antaranya adalah perbaikan kabin yang rusak akibat kecelakaan. Selain itu, tampak lokomotif ini sudah mengenakan tampilan terbaru KAI sejak 2020. Berdasarkan informasi dari media sosial, proses perbaikan lokomotif CC2061511 memang sempat lama karena menunggu klaim garansi.

Sebagai latar belakang, dilansir dari berita Ayobandung, lokomotif CC2061511 mengalami kecelakaan saat menghela KA 34 Argo Parahyangan pada 26 Agustus 2019 silam di antara Karawang-Klari. Saat kejadian, lokomotif ini bertabrakan dengan bus Agra Icon yang saat itu sedang terjebak di tengah perlintasan.

Bus Agra Icon
Bus yang rusak berat tertabrak lokomotif CC2061511. Tidak seperti laporan media massa yang menyebutkan Agra Mas, bus ini sesungguhnya milik Agra Icon, PO bus pariwisata dari Agra Mas | Foto: Antara

Dilansir dari Tribun, akibat benturan bus Agra Icon ini pun terseret beberapa meter hingga menabrak rumah kontrakan. Sedangkan lokomotif CC2061511 juga mengalami kerusakan di kabinnya, di mana bagian kaca depannya tampak bengkok ke belakang.

CC2061511
Kerusakan kabin lokomotif CC2061511, tampak kabinnya yang bengkok ke belakang | Foto: Ayobandung

Berdasarkan laporan Pikiran Rakyat, saat kejadian beruntung tidak ada korban jiwa karena penumpang dan kru bus telah berhasil keluar sebelum benturan terjadi. Namun banyak perjalanan KA menjadi terganggu. (RED/IHF)

Ikuti kami di WhatsApp dan Google News


Tinggalkan komentar...

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

×