Berita KADebutIndonesiaKereta Api

Double Track Sepanjang-Mojokerto Resmi Beroperasi

Uji beban Jembatan Keling, Tarik menggunakan lokomotif pada 24 November lalu | Foto: Nathan Aditya Putra Nugraha

REDigest.web.id, 1/12 – Setelah hampir 3 tahun menjalani masa konstruksi, jalur ganda segmen Sepanjang-Mojokerto resmi beroperasi. Seperti dikutip dari rilis BTP Surabaya, jalur ganda sepanjang 33 kilometer ini kini kedua jalurnya sudah bisa digunakan untuk layanan kereta api.

Selain jalur ganda, sebanyak 5 stasiun yang direvitalisasi juga sudah mulai dioperasikan. Kelima stasiun tersebut di antaranya adalah Sepanjang, Boharan, Kedinding, Krian, dan Tarik. Stasiun tersebut direvitalisasi dengan pembangunan bangunan baru, peron tinggi, jembatan penyeberangan, serta fasilitas penunjang disabilitas.

Sistem persinyalan juga di-upgrade dengan penggantian jenis persinyalan elektrik yang digunakan.. Kepala Balai Teknik Perkeretaapian Kelas I Surabaya Nurhadi Unggul Wibowo mengatakan pembangunan jalur ganda ini selain untuk memperlancar perjalanan KA jarak jauh juga meningkatkan layanan KA lokal dan komuter.

Sejumlah perlintasan sebidang yang sebelumnya tak berpenjaga dan berpalang sudah dipasangi palang. Selain itu, dua perlintasan sebidang telah dibangun fly over yakni di Simpang Lima Krian dan Kedinding. Nurhadi berharap dengan dioperasikan jalur ganda Sepanjang-Mojokerto ini dapat mempercepat waktu tempuh kereta api serta mengurangi persilangan dan penyusulan kereta.

Sebelumnya pada 24 November lalu dilakukan uji beban pada jalur ganda Sepanjang-Mojokerto. Uji beban dilakukan di 2 seksi yakni di seksi Mojokerto-Tarik menggunakan 1 lokomotif serta di seksi Tarik-Sepanjang menggunakan lokomotif serta rangkaian 5 unit kereta kelas ekonomj dan 1 kereta pembangkit.(RED/BTS)

Ikuti kami di WhatsApp dan Google News


Tinggalkan komentar...

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

×