Berita KAIndonesiaKAIKereta Api

Banjir di Lintas Brumbung-Gambringan, Sejumlah Perjalanan KA Dialihkan

Jalur petak antara Stasiun Gubug dan Tegowanu yang gogos akibat banjir yang merendam wilayah Grobogan pada Selasa | Foto: Istimewa

REDigest.web.id, 21/1 – Telah terjadi banjir di wilayah Grobogan, Jawa Tengah.  Pada Senin (20/1) malam hingga Selasa (21/1)  dini hari terjadinya curah hujan yang deras mengakibatkan luapan air pada lintasan kereta api, tepatnya pada Km 27+8/9 petak antara Stasiun Gubug-Tegowanu. Kemudian disusul pada Km 32+6/7 petak antara Stasiun Karangjati-Gubug, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.

Sebelumnya, PT Kereta Api Indonesia mengumumkan update terkait dengan keterlambatan perjalanan kereta api, antara lain KA 3 Argo Bromo Anggrek, KA 131 Dharmawangsa, KA 185 Blambangan Ekspres, dan KA 219 Kertajaya. Manager Humas Daop 4 Semarang melalui siaran pers menyampaikan hingga saat ini jalur rel di Lokasi tersebut masih tergenang air sehingga belum dapat dilalui oleh kereta api.

Hingga berita ini diturunkan, telah diumumkan perubahan operasional dengan pengalihan rute perjalanan. Di antara nya adalah KA 277 Blora Jaya, KA 231 Ambarawa Ekspres, dan KA 61 Sembrani melalui Gambringan-Gundih. Serta KA 1 Argo Bromo Anggrek melalui Madiun-Solo-Brumbung. Terdapat pula perjalanan kereta api yang dibatalkan, di antaranya KA Kedungsepur (546-547) serta KA Ambarawa Ekspres (230-233).

KA 1GS Argo Bromo Anggrek Melintas di Stasiun Wonokromo. Memutar melalui Madiun-Solo-Brumbung | Foto: RED/Alifiardi Maulana

Saat ini proses perbaikan jalur terus diupayakan oleh petugas prasarana. Pengguna KA yang perjalanannya dibatalkan dan memilih membatalkan perjalanan yang terdampak akan mendapatkan pengembalian (refund) penuh diluar biaya pemesanan. (RED/TangkiHSD)

Ikuti kami di WhatsApp dan Google News


Tinggalkan komentar...

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

×