Berita KAIndonesiaKAI CommuterKereta Api

KRL Commuter Line Anjlok di Cisauk

Rangkaian KA 2051 Commuter Line Parung Panjang – Tanah Abang yang anjlok di Cisauk | picture by: Wawan Kurniawan

[21/11]. Di Hari Rabu ini seusai harpitnas menjadi salah satu Rabu yang cukup berat di Lintas Kulon. Sore tadi perjalanan KA 2051 Commuter Line Parung Panjang – Tanah Abang anjlok di petak antara Stasiun Cisauk dan Cicayur. Rangkaian yang anjlok sekitar pukul 7 malam.

Rangkaian yang anjlok adalah rangkaian 205-122. Kereta anjlok sebanyak 2 as di kereta 6 pintu pada rangkaian ini. Penumpang yang berada di dalam kereta kemudian dievakuasi keluar oleh petugas. KRD penolong milik Dipo Tanah Abang diturunkan untuk mengevakuasi rangkaian yang anjlok. Penumpang yang dievakuasi kemudian melanjutkan perjalanan menuju Tanah Abang menggunakan KRL selanjutnya.

KRD penolong milik Dipo Tanah Abang yang diturunkan untuk mengevakuasi KA 2501 | picture by: Wawan Kurniawan

Selama proses evakuasi berlangsung, perjalanan KRL dari dan menuju Parung Panjang, Maja, ataupun Rangkasbitung berjalan menggunakan satu jalur saja. Proses evakuasi rangkaian selesai sekitar pukul 22:00. Rangkaian yang anjlok selanjutnya dibawa menuju Parung Panjang. Anjolkan yang terjadi pada saat jam pulang kerja menyebabkan penumpukan penumpang terjadi di sejumlah stasiun seperti Tanah Abang, Palmerah, dan Kebayoran.

Anjlokan ini merupakan yang kedua kalinya di Lintas Kulon dalam kurun waktu sebulan terakhir. Sebelumnya pada 13 Oktober lalu, rangkaian KRL Commuter Line anjlok di Stasiun Palmerah.

(RED/BTS)

Ikuti kami di WhatsApp dan Google News


Tinggalkan komentar...

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

×