Berita KAIndonesia

KA Bandara Adi Soemarmo Resmi Beroperasi

Rangkaian KA Bandara Adi Soemarmo saat dilangsir di Stasiun Solo Balapan | pict: Hakim via Indonesian Railfans

[29/12]. Setelah sebelumnya menjalani uji coba beberapa waktu lalu, KA Bandara Adi Soemarmo kini resmi beroperasi melayani penumpang. Soft launching diadakan di Stasiun Solo Balapan pada pagi tadi untuk menandai resmi beroperasinya KA Bandara Adi Soemarmo.

Soft launching dihadiri oleh sejumlah pejabat seperti Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Dirut KAI Edi Sukmoro, Dirut Angkasa Pura I Faik Fahmi, dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Setelah melakukan soft launching, para pejabat kemudian mencoba KA Bandara dari Solo Balapan ke Bandara Adi Soemarmo.

Guna menarik masyarakat untuk naik kereta menuju Bandara Adi Soemarmo, tiket perjalanan digratiskan selama 2 bulan hingga Februari 2020 mendatang. Akan ada sebanyak 60 perjalanan KA Bandara yang beroperasi dalam sehari dengan rincian 30 kali dari Solo Balapan dan 30 kali dari Bandara Adi Soemarmo.

(Dari kiri ke kanan) Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Dirut KAI Edi Sukmoro saat mencoba perjalanan KA Bandara Adi Soemarmo | Antara/Mohammad Ayudha

Perjalanan pertama KA Bandara pertama dari Solo Balapan berangkat pukul 04:25 dan dari Bandara Adi Soemarmo berangkat pukul 4:53. Sedangkan perjalanan terakhir dari Solo Balapan Berangkat pukul 23:14 dan dari Bandara Adi Soemarmo berangkat pukul 23:42. Kereta diberangkatkan tiap 30 menit sekali dengan waktu perjalanan kurang lebih 19 menit.

Kereta hanya berhenti di Stasiun Solo Balapan, Stasiun Kadipiro, dan Stasiun Adi Soemarmo. Sebanyak 2 set KRDE dioperasikan untuk melayani perjalanan KA Bandara Adi Soemarmo.

Proyek Jalur KA Bandara Adi Soemarmo dimulai pada 2017 dan rampung pada awal Desember lalu. Proyek ini sendiri masuk ke dalam Proyek Strategis Nasional berdasarkan Perpres nomor 56 tahun 2018 tentang perubahan Perpres nomor 3 Tahun 2016 tentang Percepatan Pelaksanaan Proyek Strategis Nasional.

Uji coba jalur ini dilakukan selama 3 hari mulai dari 25 Desember hingga 28 Desember 2019. Di hari pertama uji coba dilakukan menggunakan lokomotif dan rangkaian KRDE. Di hari kedua uji coba dilakukan menggunakan rangkaian Rail Clinic 3 + Rail Library, Dan di hari ketiga uji coba dilakukan menggunakan KAIS 4.

Diharapkan dengan beroperasinya KA Bandara Adi Soemarmo dapat mengurangi kemacetan di Kota Solo dan Boyolali, terutama yang menuju bandara, serta meningkatkan kunjungan wisata di Kota Solo.

(RED/BTS)

Ikuti kami di WhatsApp dan Google News


Tinggalkan komentar...

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

×