Berita KADebutInternasionalKereta Api

Kereta Double Decker E235 Mulai Tampak Wujudnya

Dua unit kereta double decker E235 di pabrik Yokohama J-TREC | Foto: 2310H_2Hdelay

[25/4] Setelah direncanakan untuk menggantikan peran KRL Seri E217 di Sobu Main Line, KRL Seri E235 untuk lintas ini mulai menampakkan dirinya. Kereta pertama yang mulai menampakkan dirinya terlebih dahulu adalah kereta double deckernya.

Dilansir dari Railway Press.net, kereta double decker E235 ini menampakkan wujudnya pada 20 April kemarin. Dua unit kereta double decker dengan nomor SaRo E235-1001 dan SaRo E234-1001 ini terpergok sedang dipersiapkan untuk dibawa keluar dari pabrik J-TREC di Yokohama. Kedua kereta ini dibawa dengan lokomotif untuk menuju Stasiun Zushi untuk selanjutnya dibawa ke pabrik J-TREC di Niitsu. Kedua kereta ini telah dikirim ke Niitsu melalui lintas Musashino, Joetsu, dan Shinetsu dan tiba pada 22 April kemarin.

Di pabrik J-TREC Niitsu, kereta ini kemudian akan digabungkan dengan sisa rangkaiannya yang merupakan kereta biasa. Baru setelah itu kereta ini kemudian dibawa ke depo Kamakura sebagai satu rangkaian lengkap. Dalam rangkaian lengkapnya, kedua kereta ini akan menempati posisi kereta 4 dan 5 sebagai Green Car. Kereta 4 adalah SaRo E234-1001, sedang kereta 5 adalah SaRo E235-1001. (RED/IHF)

Ikuti kami di WhatsApp dan Google News


One thought on “Kereta Double Decker E235 Mulai Tampak Wujudnya

Tinggalkan komentar...

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

×