Berita KAIndonesiaKAIKereta ApiUjicoba

KAI Uji Cobakan KA Djoko Kendil dengan Bogie K5

Djoko Kendil K5
KLB uji coba rangkaian kereta Djoko Kendil dengan bogie K5 melintas Mal Cikampek | Foto: Zacky Fahd Mustafa

REDigest.web.id, 8/9 – Setelah lama dorman di Balai Yasa Manggarai, akhirnya kereta wiasta IW-38212 dan IW-38221 yang terkenal sebagai Djoko Kendil kembali menjalani uji coba. Uji coba kali ini menempuh jarak yang cukup jauh, yakni Manggarai-Cikampek. Rute ini dahulu terkenal sebagai rute uji dinamis sarana hasil perawatan Balai Yasa Manggarai di masa lampau.

Tampak bogie K5 pada kereta Djoko Kendil dari dekat | Foto: Zacky Fahd Mustafa

Akan tetapi, yang menjadikan momen ini luar biasa adalah keadaan dari kereta Djoko Kendil ini sendiri. Alih-alih menggunakan bogie asli K2 tipe Pensylvania, kereta ini justru menggunakan bogie K5! Dalam uji coba ini, lokomotif penarik rangkaian kereta Djoko Kendil ini adalah CC2019212 milik Depo Cipinang. Berdasarkan pantauan dari rekan Tim REDaksi, KLB ini mulai langsir dari Balai Yasa pada pukul 09.30 tadi pagi. Akan tetapi, KLB ini baru berangkat dari Stasiun Manggarai pukul 12.18.

Rangkaian kereta Djoko Kendil bergerak kembali menuju Jakarta bersama lokomotif CC2019212 | Foto: Zacky Fahd Mustafa

Di Stasiun Cikampek, rangkaian KLB uji coba menjalani pemeriksaan untuk selanjutnya berangkat kembali ke arah Jakarta. Menariknya, lokomotif penarik ini pun sempat untuk langsir di Stasiun Cikampek untuk ke meja putar. Alhasil, posisi lokomotif pun tidak berjalan long hood alias berjalan hidung panjang, melainkan hidung pendek.

Bonbon dan Djoko Kendil di Jakarta Kota
Lokomotif Bonbon dan rangkaian Djoko Kendil di Stasiun Jakarta Kota | Foto: RED/Gilang Fadhli

Sebelumnya, pada tahun 2022 silam kereta ini sempat keluar kandang dari Balai Yasa Manggarai untuk uji coba. Saat itu, kereta ini akan menjadi rangkaian KLB kemerdekaan dengan rute Jakarta Kota-Tanjung Priok pada 17 Agustus 2022 silam. Belum ada informasi untuk apakah kereta Djoko Kendil ini kembali uji coba, sampai harus berganti bogie menjadi K5. (RED/IHF)

Ikuti kami di WhatsApp dan Google News


One thought on “KAI Uji Cobakan KA Djoko Kendil dengan Bogie K5

Tinggalkan komentar...

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

×