Berita Lain-Lain

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi Positif Terkena COVID-19

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi | Foto: Tribun Surabaya

[15/03] Menteri perhubungan Budi Karya Sumadi positif terkena COVID-19. Dilansir dari Liputan 6, Budi Karya Sumadi menjadi case 076. Hal ini disampaikan Dr. Budi dari RSPAD Gatot Subroto didampingi Mensetneg Pratikno pada Sabtu, 14 Maret kemarin atas izin pihak keluarga.

Disebutkan bahwa sebelum dirawat di RSPAD Gatot Subroto, Budi Karya dirawat di sebuah RS swasta karena penyakit penyerta. Karena di sana kemudian timbul penyakit sesak napas, maka ia pun dirujuk ke RSPAD Gatot Subroto. Budi Karya sendiri diketahui positif COVID-19 dari hasil laboratorium yang diperoleh. Hingga saat ini disebutkan bahwa kondisinya sudah mengalami peningkatan.

Sementara itu, dilansir dari Tirto, sebelum positif terkena COVID-19 Budi Karya disebut sempat menghadiri beberapa kegiatan sebelum dinyatakan positif. Pada 20 Februari berkunjung ke kantor Harian Rakyat Merdeka, lalu meninjau proyek Kereta Cepat pada 23 Februari. Dilanjutkan acara diskusi Ibu Kota Negara di Hotel Sultan pada 26 Februari, lalu meninjau bandara di Luwu dan Toraja pada 28-29 Februari.

Pada bulan Maret, kegiatan yang dilakukan adalah pada 1-2 Maret menyambut pemulangan awak kapal Diamond Princess yang terdapat penumpang positif COVID-19 dari Jepang. Lalu Budi Karya sempat berfoto dengan wartawan Istana Negara pada 4 Maret, lalu kemudian terakhir 11 Maret mengadakan rapat terbatas dan bertemu perwakilan dari Belanda.

Dilansir dari Katadata, Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan saat ini merangkap sebagai pelaksana tugas (plt) Menteri Perhubungan. Penugasan ini diberikan oleh Presiden Joko Widodo agar pekerjaan di Kementerian Perhubungan tidak terganggu. (RED/IHF)

Ikuti kami di WhatsApp dan Google News


Tinggalkan komentar...

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

×