Berita KAIndonesiaKereta ApiLRT Palembang

Rangkaian Terakhir LRV Palembang Dikirim

Pengiriman rangkaian terakhir LRV Palembang saat diberangkatkan dari Madiun | picture by: Muhammad S. Fadhil

[19/11]. Setelah saudara-saudaranya sudah beroperasi terlebih dahulu di Palembang, rangkaian terakhir LRV Palembang baru dikirim dari Madiun menuju Palembang. Kemarin sore rangkaian terakhir LRV Palembang dikirimkan dari Madiun. Sama seperti sebelumnya, pengiriman dari Madiun ke Tanjung Priok dilakukan melalui jalur rel. Pengiriman kali ini didalangi oleh lokomotif CC 201 77 02.

Rangkaian yang dikirim adalah set 8 atau set K1 1 18 134-136. Bersama dengan rangkaian LRV, digandeng pula satu unit kereta makan pembangkit, satu unit kereta kelas ekonomi, dan satu kereta bagasi. Rangkaian berangkat dari Madiun pada Minggu pagi dan tiba di Semarang Poncol pada tengah malam. Rangkaian beristirahat sebentar sebelum melanjutkan perjalanan ke Tanjung Priok.

Rangkaian tiba di Stasiun Tanjung Priok pada Senin siang. Rangkaian akan stabling di Tanjung Priok sebelum dibawa ke pelabuhan untuk dinaikan ke atas kapal dan berlayar menuju Pelabuhan Boom Baru di tepi Sungai Musi, Palembang.

Rangkaian terakhir LRV Palembang yang stabling di Stasiun Tanjung Priok | picture by: Nurrachman Hafizh

Dengan begini maka keseluruhan rangkaian LRV Palembang telah lengkap. LRT Palembang sendiri sudah beroperasi sejak Agustus kemarin bersamaan dengan gelaran Asian Games. Dengan lengkapnya rangkaian LRV ini diharapkan dapat menambah kapasitas angkut serta perjalanan LRT Palembang ke depannya.

(RED/BTS)

 

Ikuti kami di WhatsApp dan Google News


Tinggalkan komentar...

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

×