Berita KAIndonesiaKereta ApiUjicoba

Jadi yang Kedua, KAI Ujicobakan Lokomotif CC2029002 dengan “Vintage Livery”

CC2029002 vintage livery
Duet vintage livery: Lokomotif CC2029002 dan lokomotif BB20007 di areal Balai Yasa Lahat. Kedua lokomotif ini merupakan lokomotif dengan standar pewarnaan vintage livery terbaru KAI. | Foto: Muhammad Iqbal Setiawan/OPKA Sumsel

REDigest.web.id, 22/9Lokomotif CC202 kedua dengan vintage livery akhirnya menampakkan diri di lintas raya. PT Kereta Api Indonesia (KAI, Persero) melalui Unit Pelaksana Teknis (UPT) Balai Yasa Lahat mengujicobakan lokomotif CC2029002 (d/h CC20217) setelah melakukan perbaikan. Lokomotif CC2029002 merupakan lokomotif kedua dari tiga lokomotif CC202 yang menggunakan vintage livery.

Seperti halnya lokomotif lain, Balai Yasa Lahat mengujicobakan lokomotif ini dengan rute Lahat-Bungamas (PP). Balai Yasa Lahat mengujicoba lokomotif ini pada Rabu (22/9) pagi.

Lokomotif yang mulai beroperasi tahun 1990 ini masih sempat menggunakan livery krem-hijau pada saat awal beroperasi. Dengan demikian, lokomotif ini sama seperti lokomotif CC2018331 milik Depo Lokomotif Semarang Poncol. Di mana vintage livery yang digunakan oleh lokomotif CC2029002 merupakan livery asli unit lokomotif tertentu yang dikembalikan penggunaannya. Melihat dari penomoran lokomotif CC202, hanya dua kelompok produksi yang sempat menggunakan livery krem-hijau, yaitu kelompok produksi 1986 dan 1990.

Sama halnya dengan lokomotif sebelumnya, Balai Yasa Lahat juga tetap mempertahankan ciri khas pengecatannya pada lokomotif ini. Selain itu logo baru KAI dengan warna hijau juga tersemat di sisi kiri dan kanan lokomotif.

Lagi-lagi tiga era livery lawas: Lokomotif CC2029002 vintage livery, lokomotif CC2018917 livery Perumka, dan lokomotif CC2041002 livery dua garis biru di Stasiun Lahat | Foto: Muhammad Iqbal Setiawan/OPKA Sumsel
Livery pertama dan livery terkini: Lokomotif CC2029002 bersama dengan lokomotif CC206 | Foto: Muhammad Iqbal Setiawan/OPKA Sumsel

Sebelumnya, Balai Yasa Lahat telah mengujicobakan lokomotif CC2020807 dengan vintage livery pada Jumat (17/9) lalu. Lokomotif CC2020807 merupakan lokomotif yang sejatinya belum pernah menggunakan livery krem-hijau namun dipilih menjadi lokomotif vintage livery. Saat ini Balai Yasa Lahat telah melakukan finishing pada lokomotif CC2020807 dengan memasangkan emblem Wahana Daya Pertiwi pada hidung lokomotif. Sementara itu satu lokomotif  CC202 vintage livery lainnya masih berada di dalam Balai Yasa Lahat.

Lokomotif CC2029002 merupakan lokomotif vintage livery ketiga di wilayah Sumatera bagian selatan. Selain lokomotif ini dan lokomotif CC2020807, terdapat pula lokomotif BB20007 yang digunakan untuk langsiran di dalam Balai Yasa Lahat. (RED/MPF)

Ikuti kami di WhatsApp dan Google News


Muhammad Pascal Fajrin

A kid from yesterday, today

2 komentar pada “Jadi yang Kedua, KAI Ujicobakan Lokomotif CC2029002 dengan “Vintage Livery”

Tinggalkan komentar...

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

×